30/09/2016

SAHABAT TANI ANSOR JOMBANG

SAHABAT TANI

 Raker PC GP Ansor Kabupaten Jombang di Islamic Center, Selasa (27/9/2016) sepakat membentuk badan usaha Sahabat Tani yang menyediakan segala macam kebutuhan petani. "80 persen petani Jombang itu warga kita. Belanja kebutuhan pertanian per tahun bisa mencapai ratusan miliar. Jika itu belinya ke non NU, keuntungannya bisa digunakan untuk menyerang balik warga NU," kata Gus Toni Syaifuddin, koordinator bidang pertanian PC GP Ansor terkait pentingnya Sahabat Tani tersebut. "Pertanian ini sangat penting karena terkait ketahanan pangan yang menjadi pilar kedaulatan," tambahnya. Saat ngaji usai salat Duha di masjid Polres Jombang Kamis (29/9/2016), Pengasuh Pesantren Al Madinah Denanyar, Gus Najib Muhammad membenarkan hal ini. "Sukses dakwah Nabi itu karena ditopang perekonomian," tuturnya. Suku Qurais asal Nabi, merupakan raksasa perdagangan dan pertanian. Nabi sukses dagang sehingga bisa memberi maskawin Siti Khodijah seratus unta dan perhiasan senilai satu miliar. "Nabi juga menikah dengan putri Abu Sofyan yang menguasai perekonomian lintas negara," bebernya. Dalam QS Alqurais, liila fi quroisin. Setidaknya ada tiga kunci menguasai dunia. "Dagang saat musim dingin dan panas. At amahum min ju' yakni kedaulatan pangan. Dan amanahum min khouf, kedaulatan keamanan dan pertahanan." "Salawat Nariyah penting, tapi salawat rupiah juga penting. Surat waqiah penting, tapi surat tanah juga penting," kelakar Gus Najib disambut senyum jamaah

0 komentar:

Post a Comment