MADEP MANTEP
Apa buktinya bahwa ucapan dan tindak lampah kiai NU sesuai Quran Hadist?
Salah satu kutipan nasehat Gus Mus (KH Mustofa Bisri) yang banyak dikutip adalah:
" Dalam mengajak kebaikan, berlaku keraslah kepad diri sendiri. Dan berlaku lunaklah kepada orang lain."
Dalam tafsir jalalen disebutkan; ittaqullaha haqqa tuqotih (bertaqwalah tingkat tinggi) QS Ali Imron 102 dimansuh dengan fattaqullaha mas tato'tum (bertaqwalah semampunya) QS Attagobun 16.
Karena saat sahabat bertanya: Nabi, siapa yg mampu taqwa tertinggi itu? Lalu turunlah taqwa semampunya itu.
Menurut KH Mustain Syafiie, karena taqwa itu soal prestasi. Maka bisa milih yang tertinggi atau milih yang semampunya.
Jadi, kalau nyuguhno taqwa ke orang lain, berikan sesuai kemampuan.
Tapi jika untuk diri sendiri, maka ambilah yg tertinggi.
Jangan sebaliknya. Keras kalau ngajak orang. Tapi lunak pada diri sendiri.
Jadi yg disampaikan Gus Mus itu sangat sesuai dengan Quran.
#madep mantep melok NU (Rojiful Mamduh)
0 komentar:
Post a Comment